Diduga Menculik Anak, Pasutri Ditangkap Prajurit TNI AU

Diduga Menculik Anak, Pasutri Ditangkap Prajurit TNI AU

JAKARTA – Pasangan suami istri diamankan prajurit TNI AU di Komplek Skadrin Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Ke duanya ditangkap diduga melakukan penculikan terhadap siswi SMP 128.

“Satuan Polisi Milter (Satpomau) Lanud Halim Perdanakusuma telah mengamankan terduga pelaku yang merupakan pasangan suami istri inisial S dan H pada hari Kamis (1/9/2022),” kata Kadispenau Marsma Indan Gilang Buldansyah, Sabtu (4/9/2022).

Kasus tersebut bermula saat POM TNI AU awalnya mencurigai plat nomor militer yang digunakan pelaku. Setelah mendapat laporan dugaan penculikan, POM AU langsung menggiring mobil jenis APV itu ke markas untuk diamankan.

Satpomau juga mengamankan mobil APV Hitam yang dipasang plat nomor dinas Mabes TNI palsu yang digunakan pelaku saat menjalankan aksinya. Setelah diketahui identitas serta plat mobil militer yang digunakan pelaku palsu alias bodong, POM TNI AU menyerahkan proses selanjutnya ke Polsek Makasar, Jakarta Timur.

“Satpom Lanud Halim Perdanakusuma telah menyerahkan kedua pelaku beserta mobil yang digunakannya kepada aparat kepolisian pada tanggal 2 September 2022 pukul 02.30 WIB , dalam hal ini kepada Polsek Makasar Pinang Ranti,” pungkasnya